Memutus rantai penyebaran wabah covid 19, masyarakat dihimbau mendukung program Pemerintah terkait Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat /PPKM.
KM Venesian dari Pelabuhan Laut Manado membawa 209 penumpang tiba di Pelabuhan Nusantara Tahuna senin 16 Agustus 2021. Sebelumnya KM Venesian dari Manado transit di Pelabuhan Ulu Siau menurunkan 130 penumpang kemudian melanjutkan pelayaran menuju Pelabuhan Nusantara Tahuna. Satu persatu penumpang tidak luput dari pemeriksaan tim gabungan Kantor Karantina Kesehatan Pelabuhan Tahuna dan Dinas Kesehatan Daerah Kabupaten Kepulauan Sangihe. Dari hasil pemeriksaan terjaring 60 lebih penumpang termasuk anak-anak tidak membawa surat Rapid Tes Antigen Negatif. Kordinator lapangan Letnan Satu Laut PM Hendra dihadapan penumpang yang tidak membawa surat Rapid Tes Antigen Negatif mengajak masyarakat mendukung program Pemerintah terkait Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat /PPKM. “Dimana-mana tempat punya pos PPKM mari sama-sama kita mendukung program Pemerintah melalui Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat guna memutus rantai covid 19 di Kabupaten Kepulauan Sangihe. “tegas Lettu Hendra.
Posko Tim Gabungan Pelabuhan Nusantara Tahuna bertugas sejak 26 Juli 2021 lalu sampai saat ini masih tetap eksis menjalankan perintah Pimpinan Daerah melakukan pemeriksaan Rapid Tes Antigen Negatif bagi setiap penumpang yang tiba maupun berangkat.
Tidak ada komentar