Lombok Barat – Dinas Kesehatan dan Pemda Kabupaten Lombok Barat melaksanakan launching pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis ke 3 (Booster). Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Aruna, Senggigi, Kabupaten Lombok Barat, pada Rabu 19 Januari 2022.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh AKBP Wirasto Adi Nugraha (Kapolres Lobar), Kompol Taufik (Wakapolres Lobar), Dr. Ahmad Taufik Fathoni (Ketua Satgas Vaksinasi Lobar/Kabid. P3KL Dinas Kesehatan Lobar), Ns. Zaenal Abidin (Kepala Puskesmas Meninting), dan Kapolsek se-Polres Lobar bersama para anggotanya.
Adapun dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut akan dilakukan oleh tim gabungan dari RSUD Tripat, Puskesmas Meninting dan Tim Nakes dari Dinas Kesehatan Lobar dan Polres Lobar.
Kegiatan Launching Pelaksanaan Vaksinasi Dosis III (Booster) ini dilaksanakan secara serentak diseluruh Indonesia yang dibuka oleh Kapolri secara virtual.
AKBP Wirasto Adi Nugraha (Kapolres Lobar) mengatakan bahwa, dirinya baru divaksin setelah giat virtual dengan Kapolri selesai.
Tidak ada komentar