Kab. Lombok Utara - Badan Intelijen Negara Daerah (Binda) NTB terus bersinergi dengan Dinas Kesehatan Provinsi NTB dalam rangka mendukung program percepatan vaksinasi. Kali ini vaksinasi dilaksanakan di Dusun. Getak Gali, Desa Sokong Kec. Tanjung dengan menargetkan masyarakat umum, anak maupun Lansia (6/7/22)
Kabinda NTB, Wara Winahya mengemukakan bahwa vaksinasi akan terus dilakukan sampai benar-benar mencapai target. Pihaknya tidak khawatir akan sasaran, karena terbukti masyarakat masih antusias mengikuti vaksinasi.
“Antusiasme masyarakat terbukti masih tinggi. Setiap kali ada penyelenggaraan vaksinasi, tetap ada masyarakat yang datang ke gerai vaksin yang kami siapkan. Ini membuktikan bahwa kesadaran masyarakat terus meningkat,” terang Wara.
Di samping itu, lanjut Wara, proses vaksinasi masih penting mengingat belum semua masyarakat mendapatkan dosis vaksin. Di antara yang datang, ternyata masih ada yang baru mau divaksis dosis pertama; meskipun mayoritas untuk mendapatkan dosis kedua dan ketiga atau booster.
"Karena masih ada masyarakat yang belum melengkapi dosis vaksin, kami juga menyisipkan sosialisasi kepada masyarakat pentingnya vaksinasi COVID-19. Hal ini dikarenakan masyarakat sudah menganggap tidak ada penyebaran COVID-19, kemudian mereka tidak mau divaksin," Wara menambahkan.
Selain mendukung penyuluhan mengenai pentingnya vaksinasi COVID-19 primer (dosis pertama dan kedua) dan vaksinasi penguat, Binda NTB juga mengingatkan masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan 5M: menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, membatasi mobilitas, dan menjauhi kerumunan.
Tidak ada komentar